Hikmah

Jumat, 30 Juli 2010

JANGAN MENYERAH SAHABAT


“KEGAGALAN” Kita pasti pernah merasakan itu. Kegagalan dalam belajar (Tidak Lulus Ujian), Kegagalan dalam Berbisnis-Bekerja (Bangkrut/Kena tipu), Kegagalan dalam Berumahtangga (Cerai), bahkan juga Kegagalan dalam Bercinta. Akibatnya Patah Semangat n patah Hati mungkin itu yang kita rasakan. Bahkan Kita menuduh kalo dunia ta’ bersahabat dengan kita, Tuhan ta’ adil terhadap kita.

Cobaan silih berganti seakan kita g’ diberikan kesempatan tu’ berbahagia. Apakah kita tidak boleh Bahagia???

Yakinlah sahabat, Bahwa Allah tidak akan menyuji hambanya diluar batas kemampuannya. Cobaan yang ada pastilah ada hikmahnya. Yang lebih penting kita harus bersyukur, mensyukuri apa  yang ada. Melakukan apa yang perlu kita lakukan dan meninggalkan apa yang perlu kita tinggalkan. Perbanyak dzikir, berdo’a dan mohon petunjuk _Nya. InsyaAllah kita akan diberikan jalan kelar dan tabah menghadapinya. Jangan Menyerah Sahabat.!!!

 

 

***

Lirik lagu D’Masiv “Jangan Menyerah”

 

Tak ada manusia
Yang terlahir sempurna
Jangan kau sesali
Segala yang telah terjadi

Kita pasti pernah
Dapatkan cobaan yang berat
Seakan hidup ini
Tak ada artinya lagi

Syukuri apa yang ada
Hidup adalah anugerah
Tetap jalani hidup ini
Melakukan yang terbaik

Tak ada manusia
Yang terlahir sempurna
Jangan kau sesali
Segala yang telah terjadi

Tuhan pasti kan menunjukkan
Kebesaran dan kuasanya
Bagi hambanya yang sabar
Dan tak kenal Putus asa.

***
“KEGAGALAN ADALAH KESUKSESAN YANG TERTUNDA”
KITA HARUS IKHTIAR, KESUKSESAN DIDEPAN KITA….!!

Senin, 26 Juli 2010

Memory Masa Lalu

Memory, atau bahasa ‘lainnya’ Kenangan., K.E.N.A.N.G.A.N…!!
Kalo kita mengingat dan mengingat (He…! Mengingat-ingat Maksudnya), Tentunya kita akan terbayang masa lalu. ada kalanya masa lalu itu Indah, n ada kalanya masa lalu itu buruk atau menyakitkan.
ingin segera Luntur sampai ‘Akar-Akarnya’ klo Masa lalu itu menyakitkan. Begitu juga sebaliknya, ingin selalu mengingat n mengingat lg tentang kenangan yang indah, kenangan mengesankan yang pernah terjadi.
baik ato Buruk kenangan itu pastinya suatu saat kita TERINGAT. Bahkan ‘File’ itu ta’ bs hilang seumur hidup kita.
Bagaimana caranya menghilangkan (mengurangi, Lbh Tepatnya) agar kenangan Buruk itu tdk sering2 muncul di pikiran kita??. Ato biarlah kenangan buruk itu selalu Bersemayam di pikiran kita sebagai ‘Kenang-Kenangan’…..???? Itu adalah Pilihan Sahabat semua..
Tapi, Kalo Sahabat Pengen agar kenangan Buruk itu tdk sering2 muncul di pikiran kita, caranya Gampang…! COBALAH n BERUSAHALAH jangan sampai sedikitpun mengingat kenangan2 Buruk yang pernah terjadi. INGAT-INGATLAH SELALU Kenangan Indah yang pernah ada….!! Klo ada kesempatan, Luangkan waktu tu’ menghibur diri, sekali dua kali jjl ke Swalayan Lah……, Maen ‘Gim’, Renang. Ato hiburan Yg laen. Klo Msh aja teringat, Cobalah Ambil Air Wudlu, Sholat, Lalu Bacalah Al-Qur’an. Semoga Bermanfaat…!

Senin, 12 Juli 2010

Penyelesaian masalah. Bagaimana caranya ya…??

Penyelesaian atau pemecahan masalah adalah bagian dari proses berpikir. Sering dianggap merupakan proses paling kompleks diantara semua fungsi kecerdasan, pemecahan masalah telah didefinisikan sebagai proses kognitif tingkat tinggi yang memerlukan modulasi dan kontrol lebih dari keterampilan-keterampilan rutin atau dasar. Proses ini terjadi jika suatu organisme atau sistem kecerdasan buatan tidak mengetahui bagaimana untuk bergerak dari suatu kondisi awal menuju kondisi yang dituju.

Keterampilan Penyelesaian Masalah
Yang diperlukan:
 Pengetahuan (knowledge)
 Pengalaman (Experience) untuk menggunakan pengetahuan secara bijak
 Ketrampilan Belajar memperoleh pengetahuan yang baru
 Motivasi untuk mengikuti dan mengatasi masalah yang sukar
 Komunikasi dan kepemimpinan untuk mengkoordinasikan aktivitas dalam tim

Penyelesaian Masalah melalui Masalah
Tulisan ini saya ambil dari ‘ulasan’ Pak Herianto (12/1) yang menjelaskan tentang penyelesaian masalah.
Kali ini masalah yang hendak dibahas adalah masalah yang berkaitan dengan masalah. Masalahnya adalah masalah. Solusi yang ditawarkan juga masalah. Penyelesaian masalah melalui masalah. Kok bisa? Mungkin Membingungkan…
---
Ulasannya begini Sahabat:
Pertama saya teringat dengan kaidah “menggaruk”. Sekali lagi: MENGGARUK. Ya… anda tidak salah baca dan saya tidak salah menulis. MENGGARUK.
Kenapa kita menggaruk? Karena gatal.
Menggaruk dan gatal adalah dua hal yg sama2 dapat membuat kita tidak nyaman. Bayangkan kalo anda menggaruk tanpa ada rasa gatal, tentu sakit (tidak nyaman) rasanya, bayangkan pula kalo anda gatal tapi tidak sempat menggaruknya, tentu lain lagi rasa sakit (tidak nyaman) nya. Jadi menggaruk dan gatal sesungguhnya dua hal yg sama2 dapat membuat kita tidak nyaman. Coba kalo dikombinasikan, maksudnya melakukan aktivitas menggaruk saat ada rasa gatal. Nikmatkan? Bahkan semacam mendapatkan pemecahan (solusi). Ini yang dimaksud dengan: menghilangan rasa ketidak-nyamanan (gatal) melalui ketidak-nyamanan lain (menggaruk). Memecahkan masalah melalui masalah.
Waktu saya masih muda (He… skrg da Tua x…) Saya teringat kata2 dari Pak Ustadz. Perlu qt analisis dan pikirkan: “SETIAP ORANG MEMPUNYAI MASALAH. ORANG YANG TIDAK MEMPUNYAI MASALAH, DIA BERMASALAH, MASALAHNYA YAITU DIA TIDAK MEMPUNYAI MASALAH ”